logo blog
Selamat Datang Di Blog Kompi Males
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Kompi Males,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Indonesia jual mobil Murah ! ini alasannya !

Jakarta - Pemerintah punya alasan tersendiri soal latar belakang meluncurkan kebijakan mobil murah dan ramah lingkungan. Salah satunya dalam rangka mencegah impor mobil sejenis dan komponennya terkait ASEAN Free Trade Agreement 2015.

"Malaysia dan Thailand sudah membuat. 60 juta dari
pengendara sepeda motor itu first owner dari first car. Kalau tidak kita penuhi, kita akan dibanjiri impor," kata Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian, Budi Darmadi di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta, Senin (10/6/2013).

"Ekonomi kita naik terus nih, kalau kita tidak buat mobil ini di dalam negeri, nanti itu free trade area. Jadi kita punya pilihan. Kita tidak bisa menghalang-halangi orang beli mobil. Pilih saja, apa mau dapat dari impor, atau supply dalam negeri. Kalau saya sih mending supply dalam negeri," tambahnya.

Budi mengatakan, dengan adanya aturan mobil murah, para produsen mobil dalam negeri pun akan mulai memproduksi mobil tersebut. Juga diikuti oleh peningkatan industri turunannya, yakni industri komponen yang sebagian masih diimpor.

"Mungkin kita 1.400 (industri komponen). Dengan adanya program ini akan lebih banyak lagi. tier 1, tier 2, tier 3 nya manuvernya lebih gampang. Kalau ada perusahaan mobil buat model baru nggak perlu keluar negeri. Ini namanya memperkuat industri," jelasnya.

Selain itu, kendaraan dengan bahan bakar menggunakan premium beroktan 90 ini tergolong irit dibanding kendaraan-kendaraan lain. Untuk 1 liter, lanjut Budi, mobil ini bisa menempuh jarak hingga 20 km.

"Hematnya kira-kira 60%-an. Ini 1:20 (1 liter per 20 km). Kalau yang biasa itu sekitar 1:12 (1 liter/12 Km)," katanya.
lengkapnya disini !
Enter your email address to get update from Kompi Ajaib.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terimakasih atas kunjungan anda

Copyright © 2013. IT Wonogiri - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger